Oktober 27, 2020

Dana Desa Untuk Peningkatan Kualitas Kehidupan Desa

dana desa untuk peningkatan kesejahteraan

Setiap desa di Indonesia mendapatkan anggaran dana yang diambil dari APBN. Anggaran dana tersebut nantinya diserahkan kepada pihak desa untuk digunakan, sesuai dengan kebutuhan yang paling diperlukan untuk warga desa. Oleh pemerintah pusat, dana dialokasikan untuk empat tahun masa menjabat seorang kepala desa.

Dana desa yang diberikan oleh pemerintah tersebut memiliki tujuan untuk mempercepat pembangunan yang ada di desa sekaligus meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang ada di dalamnya. Melalui rancangan dana kegiatan yang dibuat oleh aparatur desa, dana tersebut akan dimanfaatkan sebaik mungkin guna menunjang berbagai kegiatan yang produkif dan positif untuk masyarakat.

Salah satu pemanfaatan anggaran desa untuk menunjang kegiatan produktif adalah penyediaan air bersih, pembuatan sumur dan irigasi, ataupun pembuatan embung. Apalagi untuk wilayah yang masih kesulitan mengakses air bersih, menyediakan sarana dan sumber mata air untuk mencukupi kebutuhan hidup menjadi penting untuk dilakukan. Berikut merupakan berbagai realisasi anggaran desa yang sering dilakukan di banyak pedesaan.

Perbaikan atau Pembuatan Instansi Pendidikan dan Kesehatan

dana desa untuk kesehatan

Kesehatan juga menjadi hal yang penting untuk diperhatikan di wilayah pedesaan. Apalagi dengan sedikitnya instansi kesehatan yang ada, aparatur desa diharapkan menyediakan lembaga kesehatan yang dapat dijangkau dengan mudah oleh masyarakat. Misalnya dengan pembangunan Polindes maupun Posyandu.

Begitu pula dengan lembaga pendidikan, pembangunan PAUD akan membuat anak-anak bisa bermain sambil belajar dalam umur yang relatif muda. Perbaikan sekolah juga bisa dilakukan selanjutnya, walaupun tentunya tidak semua sekolah akan mendapatkan bantuan yang dimiliki oleh dana desa.

Baca Juga: Rekomendasi Penggunaan Dana Desa 2021

Perbaikan dan Pembangunan Fasilitas Umum

Ruas jalan menjadi penting di wilayah pedesaan sebagai penghubung antar desa dan pintu untuk menuju ke kota. Memperbaiki jalan desa juga dapat dilakukan dengan anggaran dana yang dimilki oleh desa. Jika kondisi jalan di pedesaan baik, tentunya mobiliasi untuk aspek ekonomi, sosial, ataupun pendidikan menjadi lebih mudah.

Fasilitas umum juga dapat diperbaiki jika memang sebelumnya sudah ada namu dalam kondisi yang tidak terawat. Misalnya, dengan membangun MCK, memperbaiki kondisi pasar desa sehingga menunjang perekenomian lokal, hingga membuat tambatan perahu untuk desa yang berada di wilayah pesisir.

Membuat Sumber Mata Air

dana desa sumber air

Tidak semua wilayah di Indonesia memiliki sumber mata air untuk irigasi maupun kebutuhan domestik harian. Untuk itu, dana desa dapat dialokasikan untuk membuat sumber mata air di wilayah pedesaan. Sehingga proses irigasi, ketersediaan air untuk mandi dan kebutuhan domestik dapat terpenuhi dengan baik.

Anda dapat menggunakan pompa air dengan sistem tenaga surya untuk merealisasikan rencana tersebut. Dengan menggunakan sumber daya dari cahaya matahari, ia dinilai lebih efektif dan efisien, sebab dapat digunakan secara berkelanjutan tanpa memberikan efek negatif untuk lingkungan dan tanaman. Selain itu, desa bisa menjadi tempat yang tepat untuk melakukan percontohan pemanfaatan sumber energi alternatif.

Terdapat beberapa fungsi yang dapat dilakukan oleh Pompa Air Tenaga Surya tersebut, diantaranya adalah:

  1. Sebagai media untuk memenuhi kebutuhan air bersih di wilayah pedesaan, sekaligus melakukan distribusi air kepada masyarakat. Anda dapat menggunakan berbagai varian pompa yang sesuai dengan kontur tanah guna menyalurkanair tersebut ke perumahan penduduk.
  2. Dengan pemanfaatan dana desa yang tepat, ia juga dapat digunakan untuk media irigasi sawah maupun kebun milik warga desa. Apalagi jika di wilayah tersebut sinar matahari bersinar dengan terik sepanjang tahun. Ia dapat mengubah lahan yang tandus menjadi makin produktif.
  3. Anda juga dapat menggunakan air yang dihasilkan oleh pompa tenaga surya tersebut untuk kepentingan industri. Selain itu, Anda dapat mengurangi penggunan biaya operasional untuk pembelian sumber tenaga yang digunakan untuk menyalakan mesin pompa tersebut, sebab ia hanya membutuhkan sinar matahari.

Demikianlah beberapa pemanfaatan dari dana desa yang sering dilakukan dan sebaiknya Anda pertimbangkan dengan baik. Sebab adanya anggaran desa memang dibuat untuk kepentingan masyarakat desa guna menujang kebutuhan harian dan peningkatan kualitas hidup. Harapannya, desa juga menjadi wilayah yang memiliki kesempatan untuk maju sama besarnya dengan wilayah perkotaan.

 

PT Java Surya Teknik (Sanspower) telah membangun ratusan Pompa Air Tenaga Surya  (PATS) di seluruh wilayah Indonesia. Kami telah menjadi mitra terpercaya dengan terdaftar sebagai Approved Partner Distribution dari Lorentz Jerman.

Percayakan pembangunan PATS di wilayah anda kepada perusahaan yang memiliki  reputasi dalam membangun dan merancang solusi untuk proyek Pompa Air Tenaga Surya (PATS) di wilayah anda.

PT Java Surya Teknik.
Graha Pena Jawa Pos Jl. Ahmad Yani No.88 Lantai 1 ruang 102 Surabaya Jawa Timur
Telp: 031 3360 1211 – 031 3360 1233
Email: hello@sanspower.com
Whatsapp: 081392276191 – 081249911495

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *